Pengabdian Masyarakat Prodi Magister Manajemen UMKT Implementasikan Sistem Manajemen Keuangan di Sekolah Muhammadiyah Samarinda

 Diposting pada: Saturday, 16/08/2025, 20:00 WITA
 Penulis: Magister Manajemen
Sejalan dengan TPB nomor:
SDGs 4 SDGs 16 SDGs 17
Pengabdian Masyarakat Prodi Magister Manajemen UMKT Implementasikan Sistem Manajemen Keuangan di Sekolah Muhammadiyah Samarinda

Samarinda, 16 Agustus 2025 – Program Studi Magister Manajemen Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan tema implementasi sistem manajemen keuangan pada sekolah muhammadiyah di kota samarinda.

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat 16 Agustus 2025 pukul 09.00-12.00 WITA di SD Muhammadiyah 2 Samarinda ini dihadiri oleh 27 peserta yang merupakan perwakilan dari sekolah-sekolah Muhammadiyah mulai dari jenjang SD, SMP, hingga SMA. Turut hadir pula perwakilan dari Majelis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non-Formal Muhammadiyah Kalimantan Timur yang memberikan sambutan dan apresiasi.

Tim pengabdian yang dipimpin oleh Dr. Fenty Fauziah, M.Si., Ak., CA. bersama rekan-rekan Mahasiswa Magister Manajemen memberikan pemaparan komprehensif mengenai manajemen keuangan sekolah. Materi yang disampaikan meliputi tujuan penyusunan kebijakan manajemen keuangan, langkah-langkah implementasi, alur sistem manajemen keuangan sekolah, penerapan sistem informasi manajemen keuangan, pengelolaan pendapatan dan pengeluaran, hingga pelaporan keuangan.

"Manajemen keuangan di sekolah merupakan upaya strategis dalam menciptakan sistem tata kelola yang transparan, akuntabel, efisien, dan efektif," ujar Dr. Fenty Fauziah selaku ketua tim pengabdian.

Kegiatan ini mengidentifikasi berbagai permasalahan yang sering dihadapi sekolah Muhammadiyah dalam pengelolaan keuangan, antara lain kurangnya pemahaman tentang sistem manajemen keuangan yang baik, sistem informasi yang belum terintegrasi, serta kurangnya kesadaran akan pentingnya transparansi dan akuntabilitas.

Sebagai tindak lanjut, telah disepakati pembentukan tim penyusun kebijakan keuangan sekolah yang akan melakukan konsolidasi pada 8 September 2025. Tim ini akan menyusun modul standar operasional keuangan yang dapat digunakan oleh seluruh sekolah Muhammadiyah di Kota Samarinda.

"Kami berharap melalui kegiatan ini, pengelola keuangan sekolah Muhammadiyah dapat meningkatkan kompetensi dalam menyusun, mengelola, dan melaporkan laporan keuangan secara akuntabel dan transparan," tambah Dr. Fenty.

Target luaran dari kegiatan pengabdian masyarakat ini meliputi buku pedoman sistem manajemen keuangan, dokumentasi kegiatan yang akan diunggah di YouTube, dan artikel pada jurnal pengabdian masyarakat terakreditasi Sinta 4.

Kegiatan implementasi sistem manajemen keuangan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas tata kelola pendidikan dan memperkuat citra positif lembaga pendidikan Muhammadiyah di mata masyarakat Samarinda.

Tags:
#PengabdianMasyarakat #Magister #UMKT
Berita lainnya