UMKT Sambut Kunjungan Public Diplomacy Officer Kedutaan Besar AS
Penulis: Ashifa Nabila Putri
umkt.ac.id, Samarinda — Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) menerima kunjungan John T. Slover, Public Diplomacy Officer Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS) di Jakarta, pada Senin (17/11/2025). UMKT menjadi institusi pertama yang dikunjungi Slover dalam rangkaian tur diplomasi publiknya di Pulau Kalimantan.
Setibanya di UMKT, Slover disambut langsung oleh Muhammad Musiyam selaku Rektor UMKT dan didampingi oleh Wakil Rektor I, Abdul Halim, serta Direktur Kantor Urusan Internasional (KUI), Anita Shalehah. Pertemuan tersebut membahas peluang kolaborasi akademik, program internasional, serta penguatan hubungan antara UMKT dan Kedutaan Besar AS.

Usai berdiskusi dengan pimpinan universitas, John melanjutkan agenda santap siang bersama sebelum berkunjung ke EducationUSA Samarinda yang berlokasi di Gedung G UMKT. Di sana, ia melakukan sesi rekaman siniar (podcast) dan bertemu dengan para relawan EducationUSA untuk berdialog mengenai peluang studi di Amerika Serikat serta peran aktif pemuda dalam diplomasi pendidikan.
Kunjungan ini diharapkan membuka peluang kerja sama yang lebih erat antara UMKT dan lembaga-lembaga pendidikan Amerika Serikat, sekaligus memperkuat eksposur internasional bagi mahasiswa dan sivitas akademika UMKT.

Penulis: Raisha Azzahro
Foto: Raihana Adhwa